Desain Logo KNW
Oleh | Client KNW Official
Halo Yelocious! Salah satu project yang challenging banget di awal pengerjaannya, tapi team YELO sangat senang dengan hasil akhir dari project desain logo ini.
Project desain logo kali ini di-lead oleh founder Yelo yaitu Rio Purba.

Tentang Client
KNW, the brand name is the initial of the designer’s & the owner’s name Kurnia Nur Widyasari. Sebuah brand fashion yang berfokus menjadi Modest Fashion Retail terkemuka di Indonesia.
KNW menyediakan produk modest fashion apparel (baju modest/tertutup baik untuk hijab dan non hijab), scarf/jilbab, dan akan masuk ke market bros, tas, sandal , belt kedepannya. So logo KNW yang dirancang nantinya tidak boleh menampilkan 1 produk hijab saja.
Competitors
Buttonscarves ( market leader), Duckgroup ( Malaysia market leader), Ria Miranda, Kamiidea, Vivizubedi, Aleza, dan Nona Indonesia
Ini menjadi catatan bagi team YELO untuk merancang desain logo yang berbeda dan bisa bersaing dengan logo-logo kompetitor.
Scope project
- Desain Logo
Project Goals
Merancang logo yang bisa mewakili semua produk KNW Brand. Terlihat premium dan elegan sesuai industri fashion wanita.

The challenges
Logo harus bisa dicetak menjadi bentuk bros. Ini menjadi catatan penting bagi team YELO untuk tidak mendesain logo yang rumit dan terpisah (agar bisa dicetak menjadi bros).
The Process and solutions
Team KNW mengambil paket Premium Desain Logo di YELO sehingga KNW mendapatkan 3 konsep logo di awal, dan garansi 2 konsep tambahan.
Setelah mencoba mendesain 3 konsep logo di awal, ternyata Client tidak memilih ketiga konsep tersebut karena logo belum bisa mewakili 2 poin ini yaitu Premium Elegan dan Simple. Sehingga team YELO mencoba merancang 2 konsep logo tambahan.
Dan akhirnya… 🙂 Berikut adalah desain final yang diapprove oleh client TANPA revisi hehe Client suka banget dengan konsep simple yang mengusung inisial nama KNW ini.
Bila dilihat dengan teliti logo ini mempunyai 2 makna :
◊ K sebagai inisial nama pertama Owner / Desainer
◊ Dan ada huruf KNW pada logomark K ini sebagai nama utama brand
◊ Huruf KNW ini dibuat saling mengikat dan menyatu tak terpisahkan sebagai harapan KNW sebagai brand modest fashion baru agar solid memasuki kompetisi pasar fashion wanita
Keywords: Premium, Elegance, Simple


The Outcome
Client sangat tertarik konsep terakhir yang YELO tawarkan. Dan logo ini langsung dipilih tanpa revisi. Logo KNW sudah dipakai dan beredar di market seiring produk KNW yang semakin laris dan berkembang.



